Senin, 22 Oktober 2012

Kata Pengantar

Namo Buddhaya,

Umat Buddha di Banyuwangi tersebar di berbagai daerah  di kota dan  di pedesaan. Umat yang di pedesaan merupakan masyarakat petani dan memiliki tingkat perekonomian yang kurang mampu. Pada tanggal 2 Mei 2012  dari berbagai unsur oraganisasi berkumpul di Vihara Dhammamukti bersepakat membentuk Koperasi Buddhis dengan harapan Terwujudnya Keluarga Buddhis Yang Sejahtera.  Koperasi ini di berinama Barawaja diambil dari nama siswa Buddha yang berkehidupan bertani dan mencapai penerangan sempurna. Dari nama tersebut kami berharap bisa terispirasi walaupun sebagai petani jika belajar dengan sungguh-sungguh dapat pula mencapai kebahagiaan dunia dan kekesucian.

Koperasi Barawaja memiliki tujuan yang mulya diantaranya:
1.      Memfalisitasi permodalan demi usaha perekonomian umat di Kabupaten Banyuwangi 
2.      Mengembangkan Usaha Perekonomian Produktif 
3.      Membangun Semangat Menabung diantara umat di Wilayah Kabupaten Banyuwangi
Tetapi kami menyadari jika mengandalkan kekuatan kami masyarakat Banyuwangi mungkin memerlukan waktu yang sangat lama untuk mewujudkan cita-cita yang mulia tersebut. Maka dari itu kami memberikan kesempatan bagi para Dermawan untuk menanamkan kebajikan dengan menjadi donatur di koperasi kami sehingga akan mempercepat tercapainya cita-cita yang luhur tersebut.

Demikian pengantar kami, atas jasa yang telah ditanam, semoga segera membuahkan kebahagiaan, kesejahteraan, umur panjang dan kesehatan.
Sadhu..sadhu..sadhu

Mettacittena


Pengurus Koperasi
Barawaja

Tidak ada komentar:

Posting Komentar